Eric Hinton Meninggal (Alumnus Motogp) Tahun 60-an

Duka datang menyelimuti dunia balap motor MotoGP. Mantan pembalap MotoGP di awal 50 dan 60-an (Eric Hinton) telah meninggal dunia pada usia 81 tahun.

Menurut kabar dari Speedweek. Hinton telah lama dirawat di Rumah Sakit Westmead di Sydney, Australia akibat sakit berkepanjangan dan selama bertahun-tahun ia bertarung melawan Parkinson. 

Hinton meninggalkan saudara laki-lakinya, Robert, istri Kathleen, dua anak Peter dan Tony, serta empat cucu.

Hinton bukan pria biasa saat menjalani kariernya sebagai pembalap MotoGP dan ia berasal dari keturunan keluarga yang memiliki latar belakang ajang balap. 

Ayahnya, Harry Hinton merupakan pembalap yang sukses dan menenangi kejuaraan nasional di Australia, mencapai peringkat sembilan dunia di Norton pada kelas 500cc di era 50-an.

Kariernya itu diteruskan Hinton yang memulai karier pada 1950. Ia memulai dari kelas 350cc hingga 500cc, pada 1969 ia menyelesaikan kelas 250cc pertamanya dan pada kelas 350cc mampu dua kali berada di urutan tiga.

Hinton juga pernah memenangi Australian TT dan Bathurst. Pada 1959 ia juga memecahkan rekor Sachsenring, Jerman, dengan catatan waktu 3 menit 32.3 detik dengan kecepatan 155.448 kilometer per jamnya.

Subscribe to receive free email updates: