Valentino Rossi membuka asa untuk menjadi juara di Mugello dengan memulai balap dengan sempurna. Meski dirinya disalip oleh Jorge Lorenzo di awal lap, ia tak sedikit pun melepaskan sang tandem setimnya tersebut dari jangkauan.
Sayang beribu sayang, pada saat pertarungan keduanya tampak ingin mencapai klimaksnya,YZR-M1 milik Rossi mengalami masalah. Engine failure yang dialami oleh tunggangan Rossi membuatnya dipastikan tidak bisa melanjutkan balapan.
Hal ini tentunya mengecewakan sebab Rossi sudah sejak awal lap berjuang mati-matian terus memberikan tekanan kepada Lorenzo. Yang lebih menyesakkan lagi, kegagalannya kali ini membuat ia melanjutkan rekor tak pernah menang di Mugello selama delapan tahun.
Terakhir kali pemilik nomor 46 tersebut mencicipi podium tertinggi di trek sepanjang 5,2 kilometer tersebut yakni pada 2008. Saat itu Rossi bahkan sempat mencetak kemenangan beruntun sebanyak tujuh kali (2002-2008) di Mugello.
Kegagalan meraup poin penuh kali ini juga membuat dirinya sudah dua kali mengalami gagal finis musim ini. Sebelumnya ia juga gagal finis pada saat mentas di trek Austin, Amerika Serikat. Kini Rossi berada di posisi ketiga dengan raihan 78 poin.